Gelandang Chelsea Ganti Nama

jpnn.com - LONDON - Buat fans Chelsea, jangan sampai keliru. Salah seorang gelandang bertahan The Blues sejak 2006, John Michael Nchekwube Obinna, resmi mengubah namanya.
Dia tidak akan lagi memakai nama John Obi Mikel seperti yang selama ini dikenal. Sekarang namanya, Mikel John Obi.
Pemain berusia 29 tahun ini memang tidak pernah benar-benar disebut John Obi Mikel. Sejak 2006, hanya nama Mikel dan itu melekat di bagian belakang bajunya.
Nama Mikel sendiri ternyata tak pernah ada dalam sejarah pemain berkebangsaan Nigeria ini. Seperti dilansir dari The Sun, nama Mikel muncul saat asosiasi sepak bola Nigeria keliru menulis nama Michael pada formulir untuk Piala Dunia U-17 pada tahun 2003. Bukan Michael, tapi Mikel.
Namun sang gelandang tak masalah. Dia malah menyukai nama tersebut dan tak pernah terpikir untuk menggantinya. Tapi sekali lagi, sekarang sambutlah...Mikel John Obi. (adk/jpnn)
LONDON - Buat fans Chelsea, jangan sampai keliru. Salah seorang gelandang bertahan The Blues sejak 2006, John Michael Nchekwube Obinna, resmi mengubah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah