Gelandang Tua Arsenal Bertahan Semusim Lagi
jpnn.com - LONDON- Usia yang sudah menginjak 34 tahun tak membuat Tomas Rosicky kehilangan kepercayaan. Buktinya, Rosicky dipastikan tetap bertahan di Arsenal musim mendatang.
Padahal, performa pemain asal Republik Ceko tersebut sebenarnya tak bagus. Mantan penggawa Borussia Dortmund tersebut hanya bermain sebagai starter dalam lima laga musim ini.
“Rosicky tidak akan masuk dalam transfer. Dia akan bersama kami musim mendatang. Kami memilih untuk mempetahankan Rosicky,” terang pelatih Arsenal, Arsene Wenger di laman Sky Sports.
Namun, keputusan itu disebut-sebut sebagai pancingan agar Arsenal bisa mendatangkan kiper Chelsea, Petr Cech. Pasalnya, keduanya merupakan sahabat karib di timnas Ceko.
“Kami tak terbiasa menggunakan pemain untuk melakukan hal itu. Terkadang, satu pemain mengundang pemain lainnya. Namun, kami tak akan melakukannya,” tegas Wenger. (jos/jpnn)
LONDON- Usia yang sudah menginjak 34 tahun tak membuat Tomas Rosicky kehilangan kepercayaan. Buktinya, Rosicky dipastikan tetap bertahan di Arsenal
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kembali jadi Pelatih Everton, David Moyes Punya Tugas Berat
- Agenda Terdekat Patrick Kluivert Setelah Tiba di Indonesia
- Budi Setiawan Ingatkan STY: Ikhlaslah dan Jangan Alihkan Perhatian
- Sergio van Dijk: Kluivert Rendah Hati & tidak Arogan
- Hajar Arema FC, Dewa United Tembus 4 Besar Klasemen Liga 1
- PSS Vs Persebaya 3-1, Cek Klasemen Liga 1 di Sini