Gelar Baksos di Kei Besar, Kemensos Bangun Rumah Warga Layak Huni

Gelar Baksos di Kei Besar, Kemensos Bangun Rumah Warga Layak Huni
Kementerian Sosial (Kemensos) yang menggelar bakti sosial beberapa waktu lalu membawa perubahan signifikan bagi warga di Kei Besar. Foto: Kemensos

jpnn.com, MALUKU TENGGARA - Kementerian Sosial (Kemensos) yang menggelar bakti sosial beberapa waktu lalu membawa perubahan signifikan bagi warga di Kei Besar.

Pasalnya, kehidupan keluarga Mursal Rusbal (36) dan Sara Wadlau (21), warga Desa Ohoinangan Kec Kei Besar, Maluku Tenggara kini bisa menempati kediaman yang lebih nyaman.

Hampir dua bulan setelah bakti sosial, kedua keluarga tersebut kini menempati rumah baru yang lebih layak huni, melalui program Rumah Sejahtera Terpadu (RST) yang diinisiasi Kementerian Sosial

“Saya sangat bahagia dan berterima kasih kepada Kemensos, sekarang sudah nyaman dan tidak takut lagi jika ada hujan,” kata Mursal, Selasa (18/9/2024), seraya mengatakan ia, suami, dan enam anaknya harus pindah ke rumah orang tuanya jika ada hujan badai.

Rumah baru ini memiliki dua kamar, ruang keluarga, dapur, toilet, dan kamar mandi.

Keluarga Mursal tak perlu lagi ke sungai untuk mandi atau sekedar mengambil air untuk keperluan sehari-hari.

Sara pun merasakan hal yang sama. Menurutnya, masyarakat Desa Ohoinangan sudah terbiasa mengambil air dari kali, sesuatu yang sudah mereka lakukan sejak zaman leluhur mereka.

Walaupun jarak dari jalan raya cukup dekat, yaitu 100 meter, lokasi kali berada 300 meter dari pemukiman.

Kementerian Sosial (Kemensos) yang menggelar bakti sosial beberapa waktu lalu membawa perubahan signifikan bagi warga di Kei Besar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News