Gelar Baksos, Relawan Mas Gibran Tebar Sembako di Berbagai Provinsi

jpnn.com, JAKARTA - Relawan Mas Gibran menggelar serangkaian kegiatan amal untuk membantu masyarakat di beberapa provinsi di Indonesia.
Anggota DPD Pekanbaru Relawan Mas Gibran Hendra mengatakan dengan semangat kebersamaan dan gotong-royong, kegiatan pembagian sembako ini telah mencapai beberapa lokasi yang membutuhkan dukungan ekstra.
"Kerja sama antara pemerintah dan relawan seperti Mas Gibran dapat memberikan dampak positif yang besar bagi masyarakat," kata Hendra, dalam keterangam yang dikutip Senin (15/1).
Salah satu kegiatan berlangsung di Gg. Palembang, Tengkerang Selatan, Kec. Bukit Raya, Kota Pekanbaru, Riau.
Warga setempat menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan yang diberikan.
"Terima kasih kepada Mas Gibran dan tim relawan atas sembako yang sangat dibutuhkan di tengah kondisi sulit seperti ini,” ungkap Ninda.
Menurutnya, inisiatif positif seperti ini perlu didukung bersama untuk membantu saudara-saudara kita yang sedang kesulitan.
Kegiatan serupa juga diadakan di Gg. Melati Indah, Sidomulyo Tim, Kec. Marpoyan Damai, Kota Pekanbaru, Riau.
Relawan Mas Gibran menggelar serangkaian kegiatan baksos untuk membantu masyarakat di beberapa provinsi di Indonesia.
- Pasar Murah di Kalteng: Gubernur Agustiar Menggratiskan 140 Ribu Paket Sembako
- Menjelang Lebaran, Pak OSO & Kader Hanura Bagikan Ribuan Paket Sembako ke Warga
- BTN Bersama Insan Pers Berbagi Ratusan Sembako di Jabodetabek
- Peruri Salurkan Paket Sembako Ramadan, Dukung UMKM Binaan
- Semarak Ramadan, Pelindo Solusi Logistik Berbagi Ribuan Sembako dan Santunan
- Berbagi Berkah di Bulan Ramadan, Jamkrindo Salurkan Ribuan Paket Sembako di 10 Kota