Gelar Bimtek, Disdik Sumbar Dorong Guru Melek Digital

jpnn.com, JAKARTA - Dinas Pendidikan (Disdik) Sumatera Barat (Sumbar) terus mendorong guru di wilayahnya melek digital.
Salah satunya, lewat bimbingan teknis (bimtek) "Creative Learning in Digital Age".
Kegiatan ini menyasar guru SMA/SMK se-Kota Payakumbuh agar menguasai teknologi sebagai respons atas perkembangan zaman.
Bimtek Creative Learning in Digital Age sejak November 2022-Juli 2023 Payakumbuh menjadi lokasi percobaan (pilot project) bimtek di Sumbar.
Kemudian, dievaluasi dan hasilnya sebagai pengembangan bimtek di daerah lain.
Salah satu peserta, guru sejarah SMA Raudathul Jannah Devis mengapresiasi penyelenggaraan bimtek karena meyakini masyarakat akan tersingkir dan terasingkan jika memalingkan muka dari perkembangan dunia saat ini.
Dia menyadari perlu beradaptasi dengan perkembangan zaman, termasuk di dunia pendidikan.
"Jika sejarah diajarkan dengan cara yang membuat murid mudah bosan, sejarah akan diabaikan dan kita akan kehilangan pijakan, lalu bingung menatap masa depan," kata Devis, Selasa (1/8).
Dinas Pendidikan (Disdik) Sumatera Barat (Sumbar) terus mendorong guru di wilayahnya melek digital.
- 10 Ribu Honorer Siap Geruduk KemenPAN-RB saat Demo Nasional 18 Maret, Tolak Penundaan PPPK 2024
- Baru 70% Data Rekening Guru Valid, Pemda Diminta Proaktif, Pencairan Tunjangan Bertahap
- Dirjen Nunuk: Tunjangan Guru Cair Bulan Ini, segera Validasi Data Rekening
- Guru R1 Siap Ikut Demo Nasional 18 Maret, Tolak Penundaan Pengangkatan PPPK 2024
- Formasi PPPK Minim, Lulusan PPG Prajabatan: Kami jadi Pengangguran Beserdik
- Alternatif Pertama, Penempatan Guru ASN Dilakukan Terpusat