Gelar Kebangkitan Kuznetsova
Selasa, 10 Agustus 2010 – 12:47 WIB

Gelar Kebangkitan Kuznetsova
SAN DIEGO- tatus underdog membuat Svetlana Kuznetsova tampil bagus di San Diego Terbuka. Tak banyak membuang peluang, petenis Rusia itu mengakhirinya dengan gelar juara. Kuznetsova menundukkan unggulan keempat Agnieszka Radwanska untuk meraih gelar ke-13 sepanjang karir profesionalnya. Kuznetsova mendapatkan tiga gelar juara sepanjang 2009, termasuk grand slam Prancis Terbuka. Tapi, pada 2010 dia belum sekali pun mendapatkan gelar tambahan. Bahkan, sebelum berangkat ke San Diego, baru merasakan satu kali perempat final dan dia terlempar dari 20 besar untuk pertama kalinya sejak Februari 2004.
Kedua petenis terlibat pertarungan yang ketat sejak awal. Namun, Kuznetsova yang lebih berpengalaman menutup laga itu dengan keunggulan 6-4, 6-7 (7), 6-3. Kemenangan itu sekaligus mengakhir dahaga gelar Kuznetsova sejak Oktober tahun lalu. Uniknya, gelar terakhir yang diraihnya di Beijing Terbuka (Tiongkok) juga diraih dengan mengalahkan Radwanska.
Baca Juga:
"Kemenangan seperti ini membuat saya lebih kuat," tutur Kuznetsova seperti dikutip AFP.Di turnamen tersebut, Kuznetsova tak menempati daftar unggulan. Pemilik dua gelar grand slam itu memang tengah mencari kebangkitan usai terpuruk hingga berada di peringkat ke-21 WTA (Asosiasi Tenis Wanita).
Baca Juga:
SAN DIEGO- tatus underdog membuat Svetlana Kuznetsova tampil bagus di San Diego Terbuka. Tak banyak membuang peluang, petenis Rusia itu mengakhirinya
BERITA TERKAIT
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Finalis NBA Tahun Lalu Tumbang, Grizzlies Masuk Playoffs
- MilkLife Shakers Makin Kukuh di Puncak Klasemen Grup A JSSL Singapore 7’s 2025