Gelar Konsolidasi Akbar, SOKSI Buat Program Demi Menangkan RIDO Satu Putaran
Minggu, 29 September 2024 – 20:36 WIB
Berikutnya, kata dia, SOKSI punya program yang dinamai Pembentukan Relawan Per Segmen demi meraih suara semua kalangan saat Pilkada Jakarta.
SOKSI, ujar Lasman, merencanakan pembentukan sukarelawan yang terdiri dari wirausahawan, mahasiswa, milenial, buruh, perempuan, dan lansia.
"Setiap segmen sukarelawan ini akan bekerja untuk menggalang dukungan dari komunitasnya masing-masing," ungkap dia.
Terakhir, dia menyebut SOKSI menyiapkan proram yang dinamai Sosial dan Kampanye Kreatif seperti pengobatan gratis dan nonton bareng.
"Program ini bertujuan untuk menarik simpati dan dukungan pemilih serta mensosialisasikan visi dan misi pasangan RIDO," kata dia. (ast/jpnn)
Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (SOKSI) bikin program demi memenangkan kandidat RIDO. Apa saja?
Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Aristo Setiawan
BERITA TERKAIT
- Golkar Jaksel Patroli Mencari Perusak Baliho RIDO
- Pemenangan RIDO Bentuk Tim Reaksi Cepat Buntut Perusakan APK
- APK Dirusak, Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono Bergerak!
- Jokowi Turun Gunung Pas Pilkada, Ronny: Tanda Elektabilitas RK dan Luthfi Morosot
- Pengamat Sebut Pilkada Jakarta 2024 Jadi Ajang Pertarungan Para King Maker, Siapa?
- Kubu Pram-Doel Tak Khawatir Dukungan Jokowi ke RIDO, Cuma Mewaspadai Abuse of Power