Gelar Rakerda, LGP Maluku Siap Menangkan Ganjar - Puan di Pilpres 2024
jpnn.com, JAKARTA - DPD Laskar Ganjar - Puan Provinsi Maluku menggelar rapat kerja daerah (rakerda), Minggu (16/1).
Rakerda itu diikuti oleh 11 kabupaten/kota se-Maluku.
Ketua DPD Laskar Ganjar - Puan (LGP) Provinsi Maluku Nurdin Latupono menerima SK dan 11 DPC se-Provinsi Maluku mendapatkan SK dari DPP Laskar Ganjar Puan.
DPD Laskar Ganjar - Puan Maluku adalah provinsi yang kedua melaksanakan rakerda setelah DPD Jabar dari 23 provinsi yang sudah terbentuk.
Menurut Nurdin Latupono, pihaknya akan melakukan konsolidasi bagaimana memenangkan Ganjar - Puan dengan membentuk seluruh PAC di seluruh Provinsi Maluku.
"Insyaallah akhir bulan Januari seluruh PAC kami target sudah bisa terbentuk di seluruh kabupaten dan kota di Maluku," kata Nurdin dalam keterangan yang diterima, Senin (17/1).
Dia melanjutkan untuk pengurus ranting, dipastikan di Kecamatan Salahuru, Kabupaten Maluku Tengah (Malteng) semua sudah terbentuk dan siap bergerak memenangkan Ganjar - Puan di Pilpres 2024 mendatang.
"Untuk pengurus ranting, Salahuru semua sudah siap dan poskonya berada di Tulehu," bebernya.
Ketua DPD Laskar Ganjar Puan Provinsi Maluku Nurdin Latupono menyatakan pihaknya akan melakukan konsolidasi memenangkan Ganjar - Puan di Pilpres 2024.
- Dukung Gerakan Literasi Heka Leka, Anies Baswedan Bicara Potensi Anak-anak Maluku
- Laut China Selatan, Teledor Atau Terjerat Calo Kekuasaan
- Ribuan Pendukung dari Seluruh Penjuru Maluku Hadiri Kampanye Akbar JAR-AMK
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya
- Pitra Romadoni Nasution Ucapkan Selamat atas Pelantikan Perhakhi Maluku