Gelar Rakerda, Sahabat Ganjar Dorong Produk UMKM DPC Lebih Dikenal Masyarakat
jpnn.com, PASURUAN - Sahabat Ganjar se-Jawa Timur menggelar rapat kerja daerah (Rakerda) di Foresta Inn, Tretes Prigen, Pasuruan pada Sabtu (15/2).
Pada Rakerda tersebut dihadiri oleh Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) dan Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Sahabat Ganjar se-Jawa Timur.
Pada kegiatan tersebut mereka melakukan diskusi mengenai produk UMKM dari masing-masing DPC.
Wakil Ketua DPW Sahabat Ganjar Jawa Timur Franky Chandra kegiatan tersebut mengatakan acara tersebut merupakan salah satu bukti solidaritas relawan Sahabat Ganjar.
“Semoga dengan Rakerda ini dapat membangun kerja sama yang baik antar-sukarelawan," kata Franky dalam siaran persnya.
Dia menambahkan, Rakerda tersebut juga sekaligus ajang silatuhrahmi antar-sukarelawan Sahabat Ganjar.
Selain kegiatan rakerda, DPC Sahabat Ganjar membahas terkait produk UMKM yang dimiliki oleh para sukarelawan.
Perwakilan DPC Sahabat Ganjar Kabupaten Pasuruan Ussy Asy’ari mengatakan para sukarelawan memiliki UMKM masing-masing dan banyak berbagai macam produk.
Sahabat Ganjar se-Jawa Timur mendorong produk UMKM DPC lebih dikenal masyarakat.
- Begini Cara Bea Cukai Dorong UMKM Agar Berorientasi Ekspor
- Ini Tujuan Bea Cukai Berpartisipasi dalam Program Pemberdayaan UMKM di Indonesia
- Bea Cukai Teluk Bayur Bantu UMKM Manfaatkan Peluang Ekspor Lewat Program Ini
- UMKM Stable Shoescare Perkuat Posisi di Industri Perawatan Fesyen Item
- Mantap, 140 Ton Komoditas Pinang Asal Pariaman Diekspor ke Pasar India
- Demi Keberlangsungan UMKM, Tarif PPh Seharusnya Diturunkan, Bukan Naik!