Gelar Rakornas, Demokrat Mulai Konvensi Capres
Rabu, 26 Juni 2013 – 16:44 WIB

Gelar Rakornas, Demokrat Mulai Konvensi Capres
JAKARTA - Partai Demokrat akan melakukan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) pada tanggal 29 Juni 2013 nanti. Anggota Majelis Tinggi Partai Demokrat, Amir Syamsuddin mengatakan Rakornas lebih kepada upaya konsolidasi di kalangan internal partai. Dalam Rakornas kata Amir, Partai Demokrat tidak akan membicarakan mengenai status Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di dalam koalisi. Karena hal itu merupakan ranah dari Sekretariat Gabungan (Setgab).
Menurut Amir, dalam Rakornas para kader juga akan membahas mengenai konvensi Demokrat untuk mendapatkan calon presiden mereka untuk tahun 2014 nanti. "Saya kira itu hal penting, karena kondisi seperti ini," kata Amir di DPR, Jakarta, Rabu (26/6).
Amir menerangkan, mekanisme konvensi bisa saja dijelaskan pada saat Rakornas. Namun ia enggan untuk membeberkannya saat ini. "Jangan saya mendahului ya, tunggulah tanggal 29 Juni ini," ucapnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Partai Demokrat akan melakukan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) pada tanggal 29 Juni 2013 nanti. Anggota Majelis Tinggi Partai Demokrat,
BERITA TERKAIT
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur