Gelar Rangkaian Kegiatan Kreatif, Saga Gencar Jaring Dukungan di Jabar
jpnn.com, JAKARTA - Sahabat Ganjar (Saga) embali melaksanakan rangkaian kegiatan kreatif masyarakat untuk menjaring suara di Jawa Barat (Jabar).
Dua kegiatan dilaksanakan di wilayah Jabar.
Pertama, Sahabat Ganjar mengajak warga di Kecamatan Batuajar, Kabupaten Bandung Barat ikut dalam workshop pembuatan cokelat karakter sederhana.
Kedua, yakni workshop kreasi bungkus kado yang dilaksanakan di Kecamatan Compreng, Kabupaten Cianjur, pada Kamis (16/2).
Ketua DPW Jawa Barat Saga Kamila mengatalan Workshop Pembuatan Cokelat Karakter Sederhana diikuti oleh ratusan warga.
Mereka ingin mempelajari cara membuat cokelat karakter serta mempromosikan produk cokelat lokal.
"Dalam workshop ini, para peserta diberikan pemahaman tentang cara membuat cokelat karakter sederhana dengan berbagai bentuk dan rasa. Selain itu, mereka juga diajarkan tentang cara menjaga kualitas dan keamanan produk cokelat," beber Kamila dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Kamis.
Kamila mengatakan workshop pembuatan cokelat sangat menarik bagi masyarakat karena menjadi media pelatihan keterampilan baru.
Sahabat Ganjar kembali melaksanakan rangkaian kegiatan kreatif masyarakat untuk menjaring suara di Jabar.
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya
- Pasangan ASIH Ingin Jadikan Seni dan Budaya Sebagai Sarana Sejahterakan Warga Jabar
- Gedung YPK Ambruk, Kondisi Bagian Atap Bangunan Kayu Tua dan Rapuh
- Bantah Dharma, Ridwan Kamil yang Sebut Jabar Bukan Provinsi Termiskin
- Dharma Tanya Jabar Jadi Daerah Miskin, Ridwan Kamil Senyum, Lalu Jawab Begini