Gelar Safari Ramadan, Dirut Jasa Raharja Ungkap Pembenahan Standar Pelayanan Samsat

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Utama Jasa Raharja Rivan Achmad Purwantono mengisi Ramadan tahun ini dengan serangkaian kegiatan safari ke berbagai daerah.
Selain melakukan silaturahim dan pembinaan di kantor Jasa Raharja tingkat cabang, salah satu kegiatan utama adalah melakukan tinjauan ke kantor-kantor Samsat.
Beberapa kantor Samsat yang dikunjungi, meliputi Samsat Palembang, Samsat Banda Aceh, Samsat Medan Selatan dan Medan Utara, serta Samsat Pontianak.
"Ini adalah upaya kami untuk memastikan pelayanan terlaksana dengan baik, mudah, dan cepat," ungkap Rivan dalam keterangan yang diterima, Minggu (24/3).
Selain kemudahan dan kecepatan melalui pelayanan digital, kata Rivan, saat ini sebagian besar kantor Samsat juga telah direvitalisasi menjadi lebih modern, memberikan kenyamanan kepada masyarakat sebagai wajib pajak.
Hal ini sejalan dengan komitmen Tim Pembina Samsat Nasional untuk terus melakukan inovasi dan transformasi.
"Salah satu inovasi yang kami lakukan adalah mempercepat transisi dari pelayanan manual menjadi pelayanan digital dengan tujuan mempersingkat waktu proses pelayanan," tegasnya.
Dia pun memberikan apresiasi kepada seluruh Samsat yang telah memberikan kinerja pelayanan terbaiknya sehingga kualitas pelayanan kesamsatan memiliki standar yang sama antara satu wilayah dengan wilayah lainnya.
Dirut Jasa Raharja Rivan A. Purwantono menggelar Safari Ramadan ke berbagai daerah untuk memastikan pelayanan terlaksana dengan baik, mudah, dan cepat
- Waspada, Modus Penipuan Unlock IMEI
- Warga Jateng Antusias Bayar Pajak Kendaraan, 3 Hari Tembus Rp 28 Miliar
- Gubernur Luthfi Cek Samsat, Ada Penghapusan Tunggakan Pajak Hingga 10 Tahun
- Dirut Jasa Raharja Minta Pemudik Tetap Utamakan Keselamatan
- Momen Lebaran, Gubernur Harum Beri 3 THR Spesial Untuk Rakyat Kaltim
- Patra Jasa Gelar Safari Ramadan di Semarang, Santuni Anak dari 3 Panti Asuhan