Gelar TKM Expo, Menaker Ida: Ini Wujud Dukungan kepada Pelaku UMKM
jpnn.com, MOJOKERTO - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) 'TKM Expo: Fantastik Festival', di GOR Gajah Mada, Mojosari, kota Mojokerto, Jawa Timur, pada (22-23/12).
Kegiatan Tenaga Kerja Mandiri (TKM) Expo itu merupakan ajang bagi TKM di wilayah Mojokerto, sekaligus bentuk dukungan Kemnaker terhadap para pelaku usaha yang mendapatkan bantuan modal TKM.
"Ini merupakan wujud dukungan terhadap program TKM yang diharapkan dapat memperluas kesempatan kerja dan mengatasi jumlah pengangguran," kata Menaker Ida Fauziyah saat memberikan arahan sekaligus sambutan TKM Expo, di Mojokerto, Jawa Timur, Sabtu (23/12) malam.
Dia mengungkapkan pada 2023, Kemnaker merencanakan memberikan bantuan modal usaha kepada pencari kerja sebanyak 11.000 Kelompok TKM.
Hingga Desember 2023, telah disalurkan bantuan sebanyak 10.955 TKM di Seluruh Indonesia.
"Untuk wilayah Kabupaten/kota Mojokerto, hingga tahun 2023 terdapat kurang lebih 173 TKM yang menjadi penerima bantuan dari Kemnaker, " ujarnya.
Menaker Ida mengatakan ajang TKM Expo yang diikuti 100 stand dari berbagai wilayah di Jawa Timur, memberi sinyal kuat bagi para TKM Binaan, bahwa Kemnaker masih memikirkan dan memfasilitasi mereka untuk berkembang.
"TKM Expo bagi para kelompok TKM Binaan ini merupakan kesempatan berharga sebagai sarana promosi produk usaha; meningkatkan jejaring antar UMKM serta rangkaian kegiatan selama kegiatan Festival TKM, " ujarnya.
Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) 'TKM Expo: Fantastik Festival', di GOR Gajah Mada, Mojosari, kota Mojokerto, Jawa Timur, pada (22-23/12).
- Peruri Ungkap Strategi Bisnis UMKM di Era Digital dalam Ngobrol Santai IKA PPM
- Dukung UMKM Berkembang, Jamkrindo Cetak Ahli Penjaminan
- BRI Life Tingkatkan Kapasitas Produksi & Kesejahteraan Pelaku Usaha Mikro di Garut
- Bea Cukai Lepas Ekspor Produk Makanan dari 3 UMKM Nunukan ke Brunei Darussalam
- Kesuksesan PLN Membawa Puka Menjadi UMKM yang Kuat Secara Finansial
- Amartha Piala Soeratin U-13 2024 Sulawesi Barat Sukses Digelar, UMKM Ketiban Berkah