Gelar Tur Pertahanan, Kemenhan Ajak Jurnalis Sambangi Disjarah TNI AD dan PT Pindad
jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Pertahanan Republik Indonesia (Kemenhan RI) menggelar defence tour atau tur pertahanan bersama beberapa jurnalis perwakilan sejumlah media di Indonesia.
Biro Hubungan Masyarakat Sekretariat Jenderal Kemenhan mengadakan tur di Dinas Sejarah Angkatan Darat (Disjarah AD) dan PT Pindad, Bandung, Jawa Barat pada Selasa (30/3/2021).
Tur ini dipimpin Karo Hubungan Masyarakat Setjen Kemenhan Marsekal Pertama TNI Penny Radjendra didampingi Kepala Subbagian Hubungan Media Masa Bagian Pemberitaan RO Humas Setjen Kemhan Letkol Inf Basyaruddin dan jajarannya.
Kali ini, rombongan terlebih dahulu menyambangi Disjarah TNI AD.
Marsma Penny Radjendra menjelaskan Disjarah sengaja dipilih jadi lokasi pertama kunjungan karena Kemhan ingin menanamkan pemahaman bahwa sejarah merupakan dasar dari seluruh upaya membangun bangsa dan negara.
Namun, arti penting sejarah itu kian luput dari perhatian masyarakat, yang saat ini menghadapi ancaman mulai melupakan sejarah.
Kemhan, kata Penny, memahami ancaman tersebut sehingga pihaknya pun berinisiatif menjadikan sejarah sebagai salah satu fokus utama “defence tour”.
“Narasi-narasi ini yang kita bawa dalam rangka melawan narasi-narasi lain yang ancaman besarnya untuk melupakan sejarah bangsanya,” kata Penny.
Kemenhan RI menggelar defence tour atau tur pertahanan bersama beberapa jurnalis perwakilan sejumlah media ke Disjarah TNI AD dan PT Pindad.
- Simak, Lomba Karya Jurnalistik Bertema Wajah Hukum Pemerintahan Baru
- Istana Beberkan Alasan Presiden Prabowo Larang Menterinya Gunakan Mobil Impor
- HUT ke-47, BPJS Ketenagakerjaan Gelar Lomba Karya Tulis Jurnalistik
- Mengintip Spesifikasi Mobil Maung Garuda yang Ditumpangi Prabowo dan Jokowi, Sangar
- Sekjen NasDem Buka-bukaan Isi Pertemuan Surya Paloh dan Prabowo di Kemenhan
- Menhan Prabowo Beri Pandangan di Acara BNI Investor Daily Summit 2024