Gelar Webinar Tentang SDG’s, PT PNM Raih Penghargaan MURI, Begini Penjelasannya
Friderica membahas tentang pentingnya inklusi keuangan. Hal ini sangat penting, katanya, karena membantu ibu-ibu dalam menjalankan bisnis secara aman, dan legal.
“Kami ingin membantu ibu-ibu agar mereka bisa berbisnis dengan aman. Karena sering kita dengar banyak orang yang sering berurusan dengan para penagih utang yang ujungnya membuat ibu-ibu terjerat dalam utang yang banyak,” ujarnya.
Dia mengungkakan berdasarkan survei OJK, terdapat 38 persen untuk tingkat literasi, sedangkan untuk inklusi keuangan mencapai 76 persen.
“Jadi, ada gap antara keduanya. Itu berarti banyak orang yang sudah menggunakan jasa keuangan tapi belum mengerti artinya dan apa saja penggunaannnya,” ujarnya.
Kondisi tersebut, katanya, sangat berbahaya karena bisa menimbulkan isu terkait layanan keuangan.
“Karena itu, ibu-ibu harus mengerti dan mempunyai literasi terhadap produk keuangan,” ujarnya.
Pada akhir pembahasaannya, Friderica memberi tips sebelum menggunakan produk dan layanan keuangan.
“Tipsnya yaitu harus memenuhi prinsip 2L, yaitu legal dan logis yaitu keuntungannya tidak wajar, menggunakan public figure, member get member, legalitas tidak jelas dan klaim tanpa risiko,” ujarnya.
PT Permodalan Nasional Madani (PNM Persero) melalui acara yang diselenggarakan oleh PKU meraih penghargaan MURI untuk Webinar SDG’s. Begini penjelasannya.
- ICEBM Untar 2024 jadi Sarana Percepatan Pencapaian SDGs untuk Semua Sektor
- Tanoto Foundation & Bappenas Berkolaborasi Meningkatkan Kompetensi Pegawai Pemda
- Pertemuan HLF MSP dan IAF ke-2: Komdigi Bahas Pencapaian Positif Indonesia
- Program Disabilitas Tanpa Batas Bikin PNM Berjaya di BBMA 2024
- Green Campus ITPLN Raih SDGs Gold dan 100% Gunakan Energi Bersih
- Modena Mengadvokasi Sistem Pangan Berkelanjutan