Geleng-Geleng Lihat Pameran Bicycle Paling Nyentrik di Amerika (3-Habis)
Butuh 50 Jam untuk Bikin Frame Bambu Berlilit Karbon
Rabu, 07 Maret 2012 – 00:07 WIB
Untuk mewujudkan target itu, Frey bekerja sama dengan James Wolf yang akhir pekan lalu ikut hadir di Sacramento. Wolf itulah yang memproduksi sepeda-sepeda Boo. Dia adalah seorang pakar industrial design yang sudah 15 tahun berkutat dengan bahan bambu.
Wolf tinggal di Vietnam, tempat bambu ditanam dan sepeda dibuat. Dia mengerjakan semua sepeda sendirian. "Dengan bantuan dua asisten," aku Wolf.
Sekali lagi, Boo adalah sepeda yang didesain untuk high performance, untuk balapan. Inspirasinya, tutur Frey, berasal dari sepeda bambu buatan Craig Calfee (pionir sepeda karbon). Tapi, cara Boo menggarapnya beda. Bambu yang dipilih harus dari spesies khusus dan diproses dengan cara khusus. "Bambu itu hanya ditanam dalam dua pekan dalam setahun," tutur Frey.
Wolf menambahkan, "Butuh 3,5 tahun sebelum bambu itu bisa dipakai untuk dijadikan sepeda. Kadar gulanya harus sangat rendah, lalu disiapkan dengan berbagai proses industri untuk mengatur tingkat kelembapan dan ketahanannya. Tidak semua spesies bambu bisa dibuat seperti itu."
Sepeda dari bahan alternatif banyak mewarnai North American Handmade Bicycle Show 2012 yang berakhir Minggu lalu (4/3, kemarin WIB). Bahan bambu
BERITA TERKAIT
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara
- MP21 Freeport, Mengubah Lahan Gersang Limbah Tambang Menjadi Gesang
- Sekolah Asrama Taruna Papua, Ikhtiar Mendidik Anak-anak dari Suku Terpencil Menembus Garis Batas
- Kolonel Zainal Khairul: Pak Prabowo Satuan Khusus, Saya Infanteri dari 408