Gema Takbir di Masjid Jelang Laga Timnas Indonesia vs Yordania

Gema Takbir di Masjid Jelang Laga Timnas Indonesia vs Yordania
Timnas Indonesia akan menghadapi Yordania pada laga Kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait. Ilustrasi Foto: PSSI

jpnn.com, JAKARTA - Pertandingan Timnas Indonesia vs Yordania akan berlangsung, Sabtu, 11 Juni 2022 waktu Kuwait atau Minggu dini hari WIB di Stadion Jaber Al Ahmad Kuwait.

Manajer Timnas Indonesia Sumardji mengapresiasi dukungan dan doa yang diberikan masyarakat Indonesia ketika skuad Garuda berlaga pada Kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait.

Sumardji dalam pernyataan yang diterima di Jakarta, Sabtu, mengatakan dukungan memang sangat dibutuhkan apalagi masih ada dua pertandingan yang harus dihadapi Timnas Indonesia, yakni melawan Yordania dan Nepal.

Bahkan, dukungan masyarakat Indonesia juga dilakukan saat pelaksanaan Salat Jumat di Masjid Indonesia, Kuwait, Jumat waktu setempat, atau sehari menjelang pertandingan Timnas Indonesia vs Yordania.

“Masyarakat sangat antusias dan berbahagia atas kedatangan dan kebersamaan timnas pada kegiatan Salat Jumat tersebut dengan jumlah jemaah yang hadir lebih banyak dari biasanya,” ujarnya.

Banyak warga Indonesia yang tinggalnya jauh dari masjid turut menyempatkan diri dan bergabung untuk beribadah di Masjid Indonesia.

Warga Indonesia yang berada di Masjid Indonesia sangat bergembira dengan mengucapkan takbir bersama-sama atas kehadiran Timnas Indonesia.

Mereka juga sangat berbahagia bisa berinteraksi langsung dengan para pemain, ofisial, dan manajer Timnas Indonesia.

Jemaah Salat Jumat di Masjid Indonesia mengucapkan takbir sehari jelang pertandingan Timnas Indonesia vs Yordania ada Kualifikasi Piala Asia 2023.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News