Gempa 4,6 Skala Richter di Pinrang, Sidrap Ikut Bergetar

jpnn.com - PINRANG - Warga Kabupaten Pinrang merasakan bumi bergetar, Sabtu dini hari (12/4) sekitar pukul 00.08. Gempa yang berskala 4,6 Skala Richter ini dirasakan hingga kota Parepare, Kabupaten Barru, Kabaupaten Wajo dan sebagian Kabupaten Sidrap.
Sementara itu, berdasarkan sumber Stasiun Meteorologi Majene Sulawesi Barat, pusat titik gempa diketahui berada di 35 kilometer barat daya Pinrang dengan kedalaman 10 kilometer.
Warga Sidrap, Syamsuddin mengatakan getarannya cukup terasa namun tidak menimbulkan kerusakan apa-apa. "Cuma warga lain ada yang panik sesaat setelah gempa" ujarnya kepada FAJAR (grup JPNN).
Di media sosial, termasuk BlackBerry, banyak status yang menyebutkan efek getaran gempa hingga Polman, Wajo, Parepare, Majene, dan sebagian Barru.(zuk-mp6)
PINRANG - Warga Kabupaten Pinrang merasakan bumi bergetar, Sabtu dini hari (12/4) sekitar pukul 00.08. Gempa yang berskala 4,6 Skala Richter ini
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas