Gempa Aceh: PKS Dirikan Posko Peduli, Hubungi Nomor Ini...
jpnn.com - JAKARTA - Gempa berkekuatan 6,4 skala richter (SR) yang terjadi di Pidie Jaya, Aceh pada Rabu (7/12) pagi mengakibatkan sejumlah bangunan dan fasilitas umum rusak.
Beberapa bangunan roboh dan sejumlah ruas jalan juga retak oleh bencana yang kabarnya telah merenggut 25 orang korban meninggal.
Ketua Fraksi PKS DPR, Jazuli Juwaini menyatakan duka cita untuk masyarakat Aceh utamanya yang terdampak gempa. Dia juga mendorong solidaritas kemanusian dari seluruh warga bangsa untuk membantu korban gempa Aceh, sekaligus menyampaikan partisipasi PKS dalam penanggulangan bencana ini.
"Mari kita galang solidaritas, minimal kita doakan saudara-saudara kita di Aceh, kita himpun donasi, serta kita kirimkan bantuan materi maupun tenaga sesuai kemampuan," kata Jazuli, Rabu (7/12).
Dia menyebutkan bahwa kader dan struktur PKS juga telah diinstruksikan untuk membuka posko bantuan di lokasi. Saat ini, “Posko PKS Aceh Peduli” telah berdiri dengan penanggung jawab Khairul Amal (HP 08126922257).
Terhadap pemerintah, politikus dapil Banten ini meminta untuk segera melakukan tanggap darurat dengan prioritas menyelamatkan korban jiwa. Prioritas tempat penampungan lengkap dengan kebutuhan tanggap darurat harus segara disiapkan dan didatangkan.
"Tempat penampungan lengkap dengan dokter, paramedis, obat-obatan, makanan dan minum, selimut dan lain-lain serta pakaian tentu harus menjadi prioritas penanganan. Selain alat-alat berat yang harus segera didatangkan untuk membuka akses penyelamatan dan bantuan," katanya menyarankan.(fat/jpnn)
JAKARTA - Gempa berkekuatan 6,4 skala richter (SR) yang terjadi di Pidie Jaya, Aceh pada Rabu (7/12) pagi mengakibatkan sejumlah bangunan dan fasilitas
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gelar 2 Penyuluhan Bareng OJK, Misbakhun Sosialisasikan Bahaya Judol dan Pinjol
- Prabowo Naikkan Gaji Guru, Sebegini Perinciannya
- Di Hadapan Perwakilan Parlemen India, Waka MPR Tegaskan Ingin Atasi Krisis Iklim
- Mensesneg Prasetyo Hadi Melantik Mayjen TNI Ariyo jadi Kasetpres, Ini Pesannya
- Pemerintah Gencar Berantas Judi Online, Ratusan Ribu Konten Diblokir
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti: Akan Ada Guru PPPK yang Mengajar di Sekolah Swasta