Gempa Aceh: Tahanan Panik, Lapas Benteng Sempat Rusuh
jpnn.com - JAKARTA - Bencana gempa berkekuatan 6,4 SR, Rabu (7/12) sempat membuat panik situasi di Lapas Benteng, Kecamatan Sigli, Kabupaten Pidie, Aceh.
"Di Lapas Benteng, tahanan sempat rusuh. Tapi sekarang sudah dapat dikendalikan," kata Karopenmas Divisi Humas Polri Kombes Rikwanto di Mabes Polri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Menurut Rikwanto, tahanan sempat bertindak anarkistis pasca-bencana gempa terjadi. Penanggulangan massa anarki itu pun cukup terkendala oleh pihak lapas lantaran menunggu bantuan keamanan dari Polri-TNI.
"Kondisi lapas sebagian rusak akibat lemparan batu dari dalam lapas," imbuh Rikwanto.
Sementara itu, mengenai aksi anarkistis para tahanan, Rikwanto memastikan tidak ada korban jiwa. Semua tahanan pun sudah dikembalikan ke dalam selnya.
"Tahanan lengkap tidak ada yang lepas. Polri dan TNI siaga di sana," tandas Rikwanto. (mg4/jpnn)
JAKARTA - Bencana gempa berkekuatan 6,4 SR, Rabu (7/12) sempat membuat panik situasi di Lapas Benteng, Kecamatan Sigli, Kabupaten Pidie, Aceh.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kaltim Siap Jadi Garda Terdepan Kemajuan Bangsa Indonesia
- Pemkot Serang Perpanjang Pendaftaran PPPK Tahap Kedua
- DPRD DKI Minta PAM JAYA Prioritaskan Kepuasan Pelanggan
- Pemerintahan Prabowo Bangun 1 Juta Rumah Bareng Qatar, Bentuknya Rusun
- Awali 2025, Polda Riau Gelar Tasyakuran dan Santuni Anak Yatim
- Kasus Investasi Fiktif Ratusan Miliar, KPK Jebloskan Eks Dirut Taspen Kosasih ke Sel