Gempa Bogor, 560 Rumah Rusak
Senin, 10 September 2012 – 20:29 WIB
JAKARTA -- Jumlah rumah yang mengalami kerusakan akibat gempa bumi Bogor, Jawa Barat, Minggu (9/9), bertambah menjadi 560 unit dari sebelumnya 450 rumah.
"Kerugian materiil total 560 rumah rusak, terdiri dari 68 rusak berat (RB ), 80 rusak sedang (RS) dan 414 rusak ringan (RR)," kata Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas Badan Nasional Penangulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho, Senin (10/9).
Gempa bumi itu berkekuatan 4,8 Skala Ritcher. Pusat gempa berada di 6.70 LS, 106.64 BT, 31 kilometer Barat Daya Kabupaten Bogor Jawa Barat dengan kedalaman 10 km.
Gempat meliputi beberapa kecamatan di Kabupaten Bogor, seperti, Pamijahan mencakup Desa Cibunian, Purwabakti, Ciasmara. Kemudian Kabupaten Sukabumi meliputi Kecamatan Kabandungan mencakup Desa Cipeuteuy, Mekarjaya, Kabandungan, Tugu Bandung, Cimaherang dan Cihanaga.
JAKARTA -- Jumlah rumah yang mengalami kerusakan akibat gempa bumi Bogor, Jawa Barat, Minggu (9/9), bertambah menjadi 560 unit dari sebelumnya 450
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS