Gempa Bumi M 5,1 Terjadi di Kolaka Timur, tidak Berpotensi Tsunami
Rabu, 29 Januari 2025 – 11:30 WIB

Peta titik gempa bumi kekuatan magnitudo 5,1 di Kolaka Timur. ANTARA/HO-BMKG Kendari
Rudin menyampaikan bahwa gempa bumi tersebut merupakan bagian dari rangkaian aktivitas gempa beruntun yang terjadi sejak 24 Januari 2025 lalu dengan kekuatan magnitudo 4,9.
"Yang terjadi pagi ini merupakan gempa yang ke-125 kalinya," ucap Rudin.
Dia mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Masyarakat juga diminta agar menghindari bangunan yang retak atau rusak akibat gempa bumi.
"Periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal Anda cukup tahan terhadap gempa, ataupun tidak ada kerusakan akibat gempa bumi yang membahayakan kestabilan bangunan sebelum Anda kembali ke dalam rumah," kata Rudi. (antara/jpnn)
Gempa bumi bermagnitudo 5,1 terjadi di wilayah Kabupaten Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
BERITA TERKAIT
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia
- Cuaca Hari Ini: Sebagian Kota Besar Diguyur Hujan
- Peringatan Gelombang Tinggi dari BMKG Akibat 2 Siklon
- Gempa Bumi M 5,8 Mengguncang Filipina Rabu Pagi
- Waspada Gelombang Tinggi di Sejumlah Wilayah Ini
- BMKG Sebut Ada Potensi Gelombang hingga 4 Meter di Sumbar