Gempa Guncang Bengkulu
Kamis, 02 Februari 2012 – 11:00 WIB

Gempa Guncang Bengkulu
Gempa yang dirasakan warga sangat kuat karena hentakan gempa vertical atau ke atas dan ke bawah. Untung saja, durasi gempa hanya sekitar 30 detik. Kalau saja durasi gempa sampai 1 menit saja, dipastikan bakal banyak bangunan yang hancur.
Baca Juga:
Berdasarkan data yang dihimpun RB di seluruh kabupaten/kota, lebih dari 500 rumah rusak akibat gempa kemarin. Paling banyak terjadi di Kota Bengkulu yang tersebar di sejumlah kelurahan seperti Panorama, Lingkar Timur, Lingkar Barat, Sukarami, Pagar Dewa. Meski tidak separah gempa tahun 2000 dan 2007, namun ratusan rumah warga mengalami retak-retak.
Bangunan perkantoran yang rusak karena retak-retak dan plafon roboh antara lain gedung DPRD Kepahiang, RSUD Kepahiang, Kantor Bupati Bengkulu Utara dan Dinas Diknas Bengkulu Utara. Selain itu, kantor PWI Cabang Bengkulu, BKPMD Provinsi dan Kantor Camat Napal Putih mengalami retak-retak.
Kepala BMKG Stasiun Kepahiang, Dadang Permana, S.Si,M.Si mengatakan peluang terjadi gempa susulan memang masih ada. Tapi dia memperkirakan gempa susulan tidak lebih besar dari gempa Rabu siang.
BENGKULU- Gempa besar kembali mengguncang Provinsi Bengkulu, Rabu (1/2) pukul 14.47 WIB. Kekuatan gempa memang tidak sebesar gempa tahun 4 Juni 2000
BERITA TERKAIT
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia