Gempa Guncang Tanah Kelahiran SBY

jpnn.com - JAKARTA -- Gempa bumi berkekuatan 5,2 SR mengguncang barat daya Pacitan, Jawa Timur, Minggu (16/3) yang merupakan tanah kelahiran Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Gempa itu berada di lokokasi 8.91 LS, 110.93 BT dengan kedalaman 12 kilometer sekira sekitar pukul 21.53 WIB.
Juru Bicara Badan Nasional Penanggulangan Bencana Sutopo Purwo Nugroho menjelaskan pusat gempa di dasar lautan di bagian dalam zona subduksi dari lempeng Eurasia-Hindia Australia.
"Gempa dirasakan sedang oleh masyarakat selama lima detik," katanya, Minggu (16/3).
Sutopo menambahkan, gempa dirasakan oleh masyarakat di Yogyakarta (II-III MMI), Klaten (II MMI), Karangkates (II MMI), Tulungagung, Ponorogo, Blitar, Purworejo.
"Gempa tidak berpotensi tsunami. Belum ada laporan kerusakan. Kondisi masyarakat normal," kata Sutopo. (boy/jpnn)
JAKARTA -- Gempa bumi berkekuatan 5,2 SR mengguncang barat daya Pacitan, Jawa Timur, Minggu (16/3) yang merupakan tanah kelahiran Presiden Susilo
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki