Gempa Magnitudo 6,2 Mengguncang Pasaman Barat Sumbar

Gempa Magnitudo 6,2 Mengguncang Pasaman Barat Sumbar
Ilustrasi gempa bumi. Ilustrasi Foto: Sultan Amanda Syahidatullah/JPNN.com

jpnn.com, PASAMAN - Gempa bumi dengan magnitudo 6,2 mengguncang Pasaman Barat, Sumatera Barat (Sumbar) pada Jumat (25/2).

Dikutip dari laman resmi BMKG, gempa dengan kedalaman 10 kilometer itu berpusat di 18 kilometer Timur Lau Pasaman Barat.

BMKG menyebut gempa tersebut tidak berpotensi tsunami.

Guncangan gempa pada pukul 08.39 WIB itu terasa di beberapa daerah di Sumbar.

Laman sumbar.jpnn.com memberitakan gempa Pasaman Barat membuat masyarakat di Kabupaten Agam sempat berhamburan keluar rumah.

Warga keluar dari bangunan untuk mengantisipasi bahaya dari gempa Pasaman Barat.

Gempa tersebut tidak berpotensi tsunami. Namun BMKG meminta masyarakat untuk tetap waspada terhadap gempa bumi susulan. (mar9/fat/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

Masyarakat Pasaman, Sumbar dikejutkan guncangan gempa magnitudo 6,2 pada Jumat (25/2) pagi. Lindu tersebut tidak berpotensi tsunami.


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News