Gempa, Situs BMG Sulit Diakses

Gempa, Situs BMG Sulit Diakses
Gempa, Situs BMG Sulit Diakses
JAKARTA- Situs milik Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika sulit diakses. Padahal, website milik pemerintah yang memiliki berbagai fasilitas untuk mengetahui fenomena alam tersebut sering digunakan warga untuk mengetahui kejadian di sekelilingnya.

Entah mengapa, dalam beberapa saat setelah gempa yang menggoncang Jakarta dan Pulau Jawa, situs resmi yang beralamat www.bmg.go.id itu tidak bisa diakses. Entah pengelola mengalami kerusakan akibat gempa atau terlalu banyak yang ingin mengakses, yang jelas sampai berita ini ditulis masih tidak bisa ditampilkan halaman resmi mereka. Padahal, warga ingin mengetahui letak dan pusat gempa, serta kekuatan fenomena alam yang terjadi.

Biasanya, data tentang gempa akan sangat mudah diakses di situs tersebut. Data-data tersebut seperti pusat gempa, berapa lama kejadian, waktu kejadian hingga potensi terjadinya tsunami juga ditayangkan dengan jelas. (fuz/JPNN)
Berita Selanjutnya:
Hakim Diminta Lebih Bijak

JAKARTA- Situs milik Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika sulit diakses. Padahal, website milik pemerintah yang memiliki berbagai fasilitas


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News