Gempar, Pelajar SMK Hilang di Hutan
jpnn.com, PALANGKA RAYA - Nurohman, warga Desa Bakung Raya Kecamatan Katingan Kuala, Kalimantan Tengah, membuat warga geger.
Remaja 17 tahun itu tiba-tiba menghilang di hutan belakang kampungnya pada saat pergi memancing ikan, Minggu (29/10).
Hingga tadi malam, pelajar SMKN 1 Mendawai tersebut belum juga pulang.
Informasi yang diperoleh Kalteng Pos dari warga setempat, peristiwa ini terjadi pada saat Nurohman pamit kepada orang tuanya untuk pergi memancing ke hutan di belakang kampung sekitar pukul 11:00 WIB.
Setelah mendapat izin dari orang tuanya, Nurohman pergi dengan sepeda motor.
Jarak lokasi mancing dengan kediamannya tidak terlalu jauh, hanya sekitar tiga kilometer.
Lokasinya juga melewati sawah orang tuanya sendiri. Namun, hingga malam hari, pelajar kelas II ini tak kunjung pulang.
Orang tua Nurohman resah. Mereka mendatangi teman-teman Nurohman.
Nurohman, warga Desa Bakung Raya Kecamatan Katingan Kuala, Kalimantan Tengah, membuat warga geger.
- Abdul Razak-Sri Suswanto Berkomitmen Bangun Pusat Perfilman di Kalteng
- Pelaku Gendam dengan Modus Kenalan Lama di Kotim Ditangkap, Korbannya Banyak
- 2 Kapal Terbakar di Barito, Polda Kalteng Kerahkan Tim Cari 10 Korban Hilang
- Seorang Remaja di Palangka Raya Tenggelam saat Berenang di Sungai
- Dedi Saputra Hilang di Hutan Sagu Kendari
- Mitsubishi Fuso Hadir di Pangkalan Bun