Gempar! Perampok Lubangi Atap Gerbong, Sikat Rp 9,8 Miliar
jpnn.com - CHENNAI – Perampokan yang terjadi di India ini bikin geleng-geleng kepala. Perampok bisa menggasak uang di dalam kereta yang dijaga petugas pada Senin (8/8).
Tidak tangung-tanggung, mereka mencuri 50 juta rupee (Rp 9,8 miliar). Kejadian tersebut mirip dengan perampokan yang terkenal dengan sebutan Great Train Robbery di Inggris pada 1963.
’’Para perampok mungkin melompat dari kereta dan menyisir jalur sebelumnya untuk mencari uang yang mereka lemparkan,’’ ujar Inspektur Jendral Polisi M. Ramasubramani kemarin (10/8).
Perampokan itu diketahui setelah petugas membuka gerbong untuk menurunkan uang tersebut pada Selasa pagi (9/8).
Pihak kepolisian mengungkapkan bahwa kereta api itu melakukan perjalanan 300 kilometer dari Kota Salem ke Chennai, Negara Bagian Tamil Nadu, India.
Kereta yang berangkat Senin malam tersebut membawa uang 5,4 miliar rupee atau setara dengan Rp 667,3 miliar. Uang yang diletakkan dalam 200 kotak itu milik Reserve Bank of India.
Yang dicuri bukan uang baru, melainkan uang yang kondisinya sudah jelek dan akan dihancurkan. Tetapi, bukan berarti sudah tidak laku, uang tersebut masih bisa digunakan.
Para perampok itu ditengarai telah menyelinap dan bersembunyi di dalam gerbong sebelum ditutup. Polisi bersenjata yang mengamankan kiriman uang tersebut berada di gerbong sebelahnya.
CHENNAI – Perampokan yang terjadi di India ini bikin geleng-geleng kepala. Perampok bisa menggasak uang di dalam kereta yang dijaga petugas
- Kemlu RI Berharap PM Israel Benjamin Netanyahu Segera Ditangkap
- Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
- Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
- Gaza Menderita, Otoritas Palestina Tolak Rencana Israel Terkait Penyaluran Bantuan
- Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
- Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer