Gemura: Biarkan Anies-Sandi Bekerja dengan Nyaman

Gemura: Biarkan Anies-Sandi Bekerja dengan Nyaman
Pelantikan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Gerakan Muda Nurani Rakyat (Gemura) meminta semua pihak tak merecoki kerja Gubernur Jakarta Anies Baswedan dan wakilnya, Sandiaga Uno.

Pelaksana Harian (Plh) Ketua Umum Gemura Adnan Rara Sina mengatakan Anies-Sandi sedang bekerja keras mewujudkan semua janji politik yang pernah diucapkan pada masa kampanye lalu.

Mulai menutup Hotel Alexis hingga mewujudkan rumah dengan down payment (DP) nol persen.

Selain itu, Anies-Sandi juga berusaha mewujudkan program Ok Oce serta menghentikan proyek reklamasi Teluk Jakarta.

“Seharusnya Anies-Sandi di-support untuk bekerja keras di wilayah itu. Bukan malah dirongrong,” kata Adnan, Rabu (8/11).

Dia berharap tidak ada lagi pihak-pihak yang menggangu kenyamanan Anies-Sandi bekerja demi Jakarta.

Adnan berkaca pada sikap Penasihat Presidium Alumni 212 Eggi Sudjana yang sempat mengkritik Anies.

Saat itu, Eggi mengkritik Anies yang tak mengikuti peringatan satu tahun Aksi 411 pada 4 November lalu.

Gerakan Muda Nurani Rakyat (Gemura) meminta semua pihak tak merecoki kerja Gubernur Jakarta Anies Baswedan dan wakilnya, Sandiaga Uno.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News