Gen Z Rentan Stres, Timezone Indonesia Punya Solusinya

Gen Z Rentan Stres, Timezone Indonesia Punya Solusinya
Gen Z rentan stres, sehingga butuh healing dengan berbagai cara, salah satunya bermain gim. Foto dok. Timezone

jpnn.com - JAKARTA - Generasi Z lebih banyak merasakan stres dibandingkan dengan generasi lainnya yang lebih tua. Hal itu terlihat dari hasil survei Ipsos di 2023 terhadap 23.274 responden di 31 negara.

Sebanyak 43% responden dari Generasi Z di dunia merasa stres hingga berdampak ke kehidupan sehari-hari. Persentase itu lebih tinggi dibandingkan generasi milenial yang mengalami hal serupa sebanyak 37%.

CEO TEEG Indonesia (Timezone Indonesia), Naveen H, mengungkapkan salah satu cara untuk mengatasi masalah stres adalah dengan melakukan healing atau penyembuhan diri agar kembali balance atau seimbang, antara emosi dan fisik.

Metode ini makin disukai sebagai cara untuk melepas stres.

"Salah satu cara terbaik adalah merencanakan waktu seru bareng teman untuk melepaskan semua beban sehingga bisa segar kembali," katanya, Selasa (22/10).

Cara lainnya aktivitas bersama dengan teman yang menyenangkan, dengan menonton film. Film klasik ataupun superhero yang lagi hits bisa menjadi pilihan.

"Pilih genre favorit, siapkan camilan seperti popcorn, keripik sehat, dan minuman, lalu undang teman-temanmu. Movie marathon bisa jadi kesempatan kamu buat tau lebih tentang film kesukaan masing-masing," ujarnya.

Selain itu, Gen Z juga bisa meluangkan waktu dengan bermain gim kesukaan di lokasi tertentu yang nyaman. Sebagai contoh dengan bersama teman-teman akrab untuk ke Timezone yang menyediakan permainan seru mulai klasik sampai yang terbaru. 

Gen Z rentan stres, sehingga butuh healing dengan berbagai cara, salah satunya bermain.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News