Genangan Air Paksa Laga Sriwijaya FC Kontra Persija Ditunda

jpnn.com - JAKARTA - Laga kedua SCM Cup antara Sriwijaya FC kontra Persija Jakarta yang sedianya digelar Sabtu (17/1) malam di Stadion Agus Salim, Padang terpaksa ditunda. Laga akan digelar Minggu (18/1) pagi pukul 8.30.
Penyebab penundaan laga yang seharusnya digelar pukul 20.00 WIB itu lantaran kondisi Stadion Agus Salim yang sangat buruk. Hujan yang cukup deras selama satu jam membuat lapangan tergenang dan tak memungkinkan untuk ajang pertandingan.
Wasit Oki Dwi Putra sejatinya telah menjalankan regulasi untuk menunda laga selama 2x 30 menit karena kondisi force majeur. Tapi, setelah ditunggu, genangan air di lapangan tak juga surut.
"Mempertimbangkan kondisi lapangan, bola tidak mengalir dan tidak mungkin pertandingan berlanjut. Kami memang sempat menunda karena melihat hujan sudah tidak deras. Tapi ternyata lapangan tetap saja, air tetap menggenang karena itu diputuskan ditunda," katanya usai laga kepada para wartawan.
Kondisi stadion Agus Salim memang buruk secara drainese dan kualitas rumput lapangan. Pada ISL musim 2014, ada dua laga yang sempat tertunda kick off-nya satu jam karena menunggu air di atas lapangan tak lagi menggenang.(upi/mas/jpnn)
JAKARTA - Laga kedua SCM Cup antara Sriwijaya FC kontra Persija Jakarta yang sedianya digelar Sabtu (17/1) malam di Stadion Agus Salim, Padang terpaksa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Imran Nahumarury Terpilih Jadi Pelatih Terbaik Liga 1 Edisi Maret 2025
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil
- Piala Sudirman 2025: Alasan Ester Ditunjuk Jadi Pengganti Jorji