Genarasi Terbaru ZenFone Tawakan Fitur Kamera Handal

jpnn.com - ASUS, secara resmi telah mengumumkan dua anggota baru dari generasi ZenFone, yakni ZenFone 3 Max dan Zenfone 3 Laser.
Untuk Zenfone 3 Laser, Asus mengunggulkannya dengan kualitas kamera yang mumpuni. Seperti namanya, kamera di seri ini dibekali laser berkapasitas 13 megapiksel.
Laser auto focus bisa fokus dalam 0,03 detik. Kualitas gambar yang dihasilkan tentunya akan lebih fokus.
Seperti dilansir dari Phone Arena, Kamis (11/8), smartphone terbaru Asus ini dibekali pemindai sidik jari, serta akan berjalan pada sistem operasi Android 6.0 Marshmallow dengan Zen UI.
Fisiknya dibalut dengan bahan logam. Untuk harga, Asus membanderolnya USD 300 atau berkisar Rp 3,9 juta. Sementara ini, perangkat masih tersedia di Amerika Serikat. (mg5/jpnn)
ASUS, secara resmi telah mengumumkan dua anggota baru dari generasi ZenFone, yakni ZenFone 3 Max dan Zenfone 3 Laser. Untuk Zenfone 3 Laser, Asus
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Perkuat Eksistensi, T-System Indonesia Bidik Sektor Pemerintahan Hingga Kesehatan
- Mark Zuckerberg Mengaku TikTok Sebagai Ancaman Serius Bagi Bisnis Meta
- Vivo V50 Versi Murah Meluncur di Indonesia, Sebegini Harganya
- WhatsApp Rilis Fitur Baru Untuk Paket Stiker
- Lewat Layanan Internet Gratis untuk Pendidikan, Telkomsat Wujudkan Pemerataan Digital
- Netflix Menguji Coba Fitur Pencarian Baru Berbasis OpenAI, Masih Terbatas di iOS