Gencarkan Aksi Cinta Bumi, PT ITJ Pasang Instalasi Seni Berbahan Sampah

jpnn.com, JAKARTA - Dalam memperingati Hari Lingkungan Sedunia, PT Integrasi Transit Jakarta (PT ITJ) menggelar aksi cinta lingkungan melalui kegiatan bertajuk Eartheart di kawasan Blok M, Jakarta Selatan.
Kehadiran Eartheart itu selaras dengan semangat PT ITJ untuk memperkuat tema Green Creative Hub di Kawasan TOD Blok M–Sisingamangaraja.
Dalam acara itu, PT ITJ berkolaborasi dengan kelompok seni multidisiplin asal Jogjakarta, Tactic Plastic untuk menghadirkan instalasi karya seni Tanah Antah Berantah.
Karya tersebut diciptakan dengan teknik seni menjahit plastik menjadi gambaran kerangka berpikir dalam melihat alam saat ini.
Terutama, dalam kasus kehilangan tanah dan kemanfaatannya yang disebabkan oleh plastik.
Instalasi seni tersebut dapat dinikmati pengunjung yang melewati Taman Literasi mulai 6 – 25 Juni 2024.
Selain itu, PT ITJ juga berkolaborasi bersama Plasticpay, Plastic Reborn, Plastic Smart Cities, SayaPilihBumi, serta kolaborator lainnya yang memiliki semangat sama dalam menyuarakan isu lingkungan.
Direktur Utama PT Integrasi Transit Jakarta, Ferdiansyah Roestam mengungkapkan setiap orang memiliki cara berbeda dalam mengekspresikan cinta terhadap bumi.
Menggencarkan aksi cinta bumi, PT Integrasi Transit Jakarta (PT ITJ) memasang instalasi seni berbahan sampah.
- Wali Kota Pekanbaru Soroti Praktik Pengelolaan Sampah Tak Sesuai Aturan, Badan Usaha Besar Terlibat
- Atasi Masalah Sampah, Ahmad Luthfi Inisiasi Pembangunan Zonasi TPST Regional
- Pelaku Pengelolaan Sampah Ilegal dan Pungli di Pekanbaru Ditangkap
- Pertamina Gandeng Hyundai Motor Group & Pemprov Jabar Kembangkan Proyek W2H di Bandung
- Wali Kota Pekanbaru Ultimatum PT EPP, Siap Putus Kontrak
- Lari Pagi Sambil Patroli, Kapolda Irjen Herry Soroti Tumpukan Sampah di Pekanbaru