Gendhar Jadi Manajer Persebaya

jpnn.com - JAKARTA- Sulaiman Hary Ruswanto resmi naik jabatan di Persebaya Surabaya. Pria yang karib disapa Gendhar itu kini menjabat sebagai manajer di Green Force, julukan Persebaya.
Sebelumnya, Gendhar hanya merupakan asisten Gede Widiade. Namun, Gede ternyata memilih melepaskan statusnya sebagai manajer. Kini, Gede hanya menjabat sebagai CEO tim yang akan bermarkas di Madura itu.
"Sampai kami tampil Di SCM Cup, hubungan semua komponen tim sudah kondusif . Karena itu, kami tidak mencari manajer baru lagi. Asisten manajer Gendhar yang saya naikkan menjadi manajer," terang Gede saat dihubungi, Kamis (29/1).
Di sisi lain, Gede juga menjamin masa depan Ibnu Grahan sebagai pelatih kepala. Sebelumnya, manajemen dikabarkan ingin menggaet pelatih asing untuk menukangi Persebaya.
"Tidak ada itu pelatih asing. Kami melihat Ibnu bisa membuat tim ini main bagus. Bekerja dengan banyak pemain muda. Jadi tetap dia kami percaya," tegas Gede. (dkk/jpnn)
JAKARTA- Sulaiman Hary Ruswanto resmi naik jabatan di Persebaya Surabaya. Pria yang karib disapa Gendhar itu kini menjabat sebagai manajer di Green
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Duo Marquez Start dari Posisi 1-2 di MotoGP Thailand
- City vs Plymouth di Piala FA: Guardiola tak Ingin Timnya Bernasib Sama dengan Liverpool
- 4 Pemain Persebaya yang jadi Perhatian Pelatih Persib
- Persebaya Vs Persib: PHK Membayangi Paul Munster
- Prawira Bandung Coba Tetap Bugar di Tengah Jadwal Padat Selama Ramadan
- Perjalanan Jafar/Felisha Terhenti di Tangan Pasangan Gado-gado Belanda-Denmark