Generali & Prixa Gandeng Apotek Online Lifepack untuk Penuhi Layanan Obat-obatan
"Dalam mengembangkan inovasi, Generali Indonesia mengutamakan kualitas dan kolaborasi dengan partner yang terpercaya. Untuk itulah, kami memilih Prixa dan Lifepack untuk meluncurkan fitur kesehatan inovatif yakni Tebus Obat di aplikasi Dokter Leo," kata Edy Tuhirman, CEO Generali Indonesia.
Dengan adanya fitur-fitur ini, Edy optimistis bisa membantu memenuhi kebutuhan nasabah, khususnya di masa pandemi seperti sekarang ini.
"Dengan fitur ini, setelah nasabah melakukan konsultasi di Dokter Leo bisa langsung tebus obat dengan simple dalam satu aplikasi, Gen iClick. Mudah dan tanpa resah, obat langsung diantar ke rumah," serunya.
Sementara CEO Prixa James Roring mengungkapkan sangat senang bisa berkolaborasi dengan Generali dan juga Lifepack.
”Melalui teknologi ini, Generali Indonesia dapat memberikan solusi untuk memberikan kemudahan akses layanan kesehatan bagi nasabahnya yang tersebar di berbagai wilayah, kapan saja," tutur James.
Selain itu, kolaborasi bersama apotek online Lifepack untuk pemesanan obat tentunya menjadikan nilai tambah bagi pengguna asuransi Generali melalui aplikasi Gen iClick.
Aplikasi Gen iClick milik Generali sudah bisa diunduh melalui AppStore maupun Google Play.(chi/jpnn)
Aplikasi Gen iClick milik Generali sudah bisa diunduh melalui AppStore maupun Google Play.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Jasaraharja Putera & MNC Insurance Teken Kerja Sama Pemasaran
- Indonesia Re Selenggarakan Pelatihan untuk Tingkatkan Pelayanan dalam Asuransi
- Cara Indonesia Re Membangun Budaya Integritas dan Akuntabel
- Indonesia Re Dukung Pengembangan SDM Industri Asuransi lewat Executive Training
- Mayapada Breast Clinic jadi Layanan Terpadu untuk Kanker Payudara
- Prudential Indonesia Catat Kinerja Positif di Kuartal III/2024