Generasi Kepemimpinan Berganti di Pemilu 2024, Anis Gelora Usung Ide Superpower Dunia

Generasi Kepemimpinan Berganti di Pemilu 2024, Anis Gelora Usung Ide Superpower Dunia
Ketua Umum Partai Gelora Indonesia Anis Matta bersama wakilnya, Fahri Hamzah, saat berdiskusi dengan awak media di Mataram, NTB, Sabtu (18/3). Foto: Edi Suryansyah/JPNN.com

jpnn.com, MATARAM - Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Anis Matta meyakini Pemilu 2024 akan menghasilkan pergantian generasi kepemimpinan.

Menurut dia, Partai Gelora hadir sebagai parpol baru yang menawarkan gagasan untuk membawa Indonesia menjadi salah satu superpower di dunia.

“Saat ini sudah masuk ke siklus itu (pergantian generasi kepemimpinan, red). Gelora datang dengan pikiran superpower baru dunia," ujar Anis saat menjadi pembicara diskusi bertema 'Menakar Peluang Indonesia Menjadi Superpower Baru Dunia' di Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), Sabtu (18/3).

Wakil ketua DPR RI periode 2009-2014 itu mengatakan Partai Gelora mengawali langkah untuk membawa Indonesia menuju superpower dunia. ??

"Jadi, ini adalah satu proses perubahan yang fundamental. Begitulah awalnya kita bicara tentang superpower," tuturnya.

Anis menegaskan Partai Gelora sudah siap bersaing di Pemilu 2024. Menurut dia, Gelora sebagai partai baru akan berupaya mengubah cara pandang masyarakat. 

??"Ini superpower baru, kemenangan Partai Gelora 2024 itu karena dilandasi darurat politik," ucapnya. ?

Meski demikian, Anis tetap bersikap realistis. Mantan sekjen Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu mengakui tidak ada parpol baru yang langsung menjadi juara di pemilu.

Ketua Umum Partai Gelora Anis Matta mengakui tidak ada parpol baru yang langsung menjadi juara di pemilu. Namun, dia tetap optimistis dengan Gelora.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News