Generasi Zaman Now Tak Perlu Malu Terapkan Nilai Pancasila
“Kalau dulu para pahlawan berjuang merebut kemerdekaan, sekarang anak muda juga harus berjuang mempertahankan dan mewujudkan cita-cita para pahlawan itu. Faktanya, negara kita tengah banyak menghadapi ancaman baik itu dari sisi ekonomi, politik, budaya, dan intoleransi. Itulah yang harus dilawan anak muda jaman now,” tegas pria jebolan Universitas Marmara, Turki, ini.
Dia mengakui, anak muda zaman now terkesan acuh dengan masalah-masalah kebangsaan.
Karena itu, dia kembali mengajak generasi muda untuk tidak larut dari modernisasi dan tetap menghayati dan mengamalkan nilai-nilai kebangsaan dan kearifan lokal.
Anak muda zaman now juga diminta tidak malu belajar dan memahami Pancasila serta Bhinneka Tunggal Ika dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
“Tentunya pemahamannya harus disesuaikan dengan tren dan cara anak muda zaman now. Pancasila tidak lagi bisa kita sekat menjadi ideologi satu kelompok saja karena Pancasila milik semua generasi muda. Jadikan mereka memiliki Pancasila, bukan sebagai objek doktrinasi Pancasila sehingga responsibility (tanggung jawab) dan belonging (rasa memiliki) terhadap Pancasila menjadi kuat,” tutur Syauqillah. (jos/jpnn)
Muhammad Syaiqullah mengatakan, generasi zaman now harus memperkuat dan memperkaya diri dengan pemahaman tentang jati diri bangsa.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Waket Komisi VIII DPR-LDII Ingatkan Persoalan Kebangsaan Hadapi Tantangan Berat
- Kandidat Ketum ILUNI FHUI Ini Siapkan Proker Konsultasi Hukum Gratis
- Kumpul Bareng Komunitas Tionghoa di PIK, Ridwan Kamil Gaungkan Toleransi
- Mengapa Saat Hujan Gerimis Perasaan Seseorang jadi Melankolis? Begini Penjelasan Psikolog
- Buntut Penangguhan Gelar Doktor Bahlil, Deolipa Minta 2 Dekan UI Mundur dari Jabatannya
- Ini Kata Bahlil soal Gelar Doktornya di SKSG UI