Geng Ibu-Ibu di Desa Ini Keracunan Minuman dari Penjual Jamu Gendong

Geng Ibu-Ibu di Desa Ini Keracunan Minuman dari Penjual Jamu Gendong
Korban keracunan minuman jamu gendong. Foto : Pojokpitu

"Dua pasien dipastikan untuk rawat inap, dan sembilan pasien lainnya mengikuti rawat jalan," imbuh Supriyadi.

Polisi juga sudah mengamankan AS sang penjual jamu gendong ke Polsek Kabat untuk dimintai keterangan.

Keterangan yang didapat dari AS, jamu kunci suruh yang biasa dijualnya terbuat dari bahan daun sirih, kunci, asem, dan garam asam.

"Polisi kini sudah mengambil sampel jamu kunci suruh dari AS dan sampel ini akan dikirimkan ke laboratorium forensik untuk mengetahui kandungannya," ujar Kapolsek.

Untuk proses selanjutnya, pihak kepolisian masih menunggu hasil pemeriksaan laboratorium forensik dan setelah dimintai keterangan, sang penjual jamu sudah diperbolehkan untuk pulang.

Hingga menunggu hasil dari laborat, polisi masih memberikan status wajib lapor kepada penjual jam gendong. (yos/pojokpitu/jpnn)

Belasan ibu keracunan dan muntah-muntah setelah minum jamu gendong keliling yang selama ini jadi langganan.


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News