Geng Mabuk Aniaya Warga Hingga Tewas
jpnn.com - TIMIKA – Lagi dan lagi, tindakan kriminalitas akibat pelaku dipengaruhi minuman beralkohol kembali terjadi. Kali ini dilakukan sekelompok anak muda di Jalan Yos Sudarso, depan SMA Negeri 1 Mimika, Senin (24/2) dini hari sekitar pukul 00.30 WIT.
Sekelompok anak muda yang diduga mabuk ini menganiaya seorang warga hingga tewas bersimbah darah. Polisi yang turun ke lokasi kejadian mengamankan sejumlah botol minuman keras dan beberapa balok kayu.
Korban diketahui bernama Silvester Ruban (19) alias Ko Sil. Ia ditemukan tergeletak di tengah jalan dengan kondisi mengenaskan. Bagian kepala dan wajahnya mengalami luka parah, diduga dipukul hingga tewas dengan benda tumpul.
Informasi yang dihimpun Radar Timika (JPNN Grup) di lokasi kejadian, sekelompok anak muda tersebut tergabung dalam Geng GEOP (Generasi Otak Patah). Mereka sebelumnya melakukan pemalakan terhadap pengendara yang melintas di depan SMA Negeri Mimika.
Kapolres Mimika AKBP Jeremias Rontini dan Kasat Reskrim, AKP Adtya Arjunadi turun langsung ke lokasi kejadian untuk melihat korban yang masih tergeletak.
Korban yang merupakan warga Nawaripi saat itu mengenakan kaos warna merah, celana jeans biru mengalami luka di bagian muka dan kepala.
Di lokasi kejadian, polisi mengamankan sejumlah barang bukti, diantaranya, botol minuman keras, empat pasang sendal diduga milik para pelaku, benda tumpul lainya seperti batu dan kayu balok.
Sementara itu dua kendaraan milik warga yang melintas di tempat kejadian termasuk kendaraaan milik korban dibawa kabur para pelaku. (rex)
TIMIKA – Lagi dan lagi, tindakan kriminalitas akibat pelaku dipengaruhi minuman beralkohol kembali terjadi. Kali ini dilakukan sekelompok anak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polsek Muara Beliti Tangkap Perampok-Residivis Penggelapan Motor
- Pasutri Pembunuhan Anak Kandung di Bekasi Ditetapkan Tersangka
- Hendri Berani Bergulat dengan Polisi
- Kader Partai Ummat Ditangkap Polisi, Kasusnya Berat Banget
- Warga Semarang Tewas Diduga Dipukuli Oknum Polisi Jogja
- Rekonstruksi Penembakan Bos Rental Mobil oleh Oknum TNI AL, Rizky Ungkap Hal Ini