Genjot Bisnis di Sektor Otomotif, JALA.ai Luncurkan Lead Validator
jpnn.com, JAKARTA - JALA.ai mulai merambah ke industri otomotif melalui peluncuran produk terbarunya di tahun ini, Lead Validator.
Sebelumnya, JALA.ai, perusahaan sales software yang fokus pada industri properti, kini mulai menjajali sektor otomotif dilatarbelakangi perkembangan pertumbuhan ekonomi pada triwulan IV 2021.
Peluncuran produk Lead Validator dari JALA.ai ini dilatarbelakangi kesulitan yang dialami oleh berbagai pelaku bisnis di kalangan industri otomotif.
Fitur Lead Validator ini berfungsi sebagai filter atau tempat penyaringan kustomer yang masuk ke database perusahaan. Dengan fitur ini, proses validasi customer dapat dilakukan dengan lebih efektif dan efisien.
“Sebetulnya Lead validator ini bukanlah hal yang baru. Tetapi, kami kemas lagi supaya sesuai dengan bisnis model dari industri otomotif, sehingga saat mengimplementasikannya pelaku bisnsi tidak kesulitan,” tutur CEO JALA.ai Mirfagah Iqbal.
Dia menjelaskan Lead Validator dapat membantu meningkatkan peluang para pelaku bisnis di sektor otomotif untuk meningkatkan penjualannya.
Dengan menggunakan Lead Validator dari JALA.ai, para pelaku bisnis akan dengan mudah melakukan proses validasi customer.
Proses validasi dilakukan untuk menyaring customer sebelum diserahkan kepada tim sales untuk kemudian dilakukan follow-up.
JALA.ai mulai merambah ke industri otomotif melalui peluncuran produk terbarunya di tahun ini, Lead Validator.
- GJAW 2024, Suzuki Jimny 5-door Rhino Edition Hanya Dipasarkan 100 Unit, Buruan!
- Literasi Keuangan dan Bisnis DPUP 2024 Cegah dari Pinjol Ilegal dan Judol
- NCCR &I CSP Kembali Gelar ASRRAT 2024
- ICEBM Untar 2024 jadi Sarana Percepatan Pencapaian SDGs untuk Semua Sektor
- Makin Mudah Bangun Loyalitas Pelanggan dengan OCA
- Varian Khusus Suzuki Jimny Arctic, Harga Setengah Miliar