Genjot Ekspor, Kementan Terbukti Perhatikan Nasib Petani
jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi IV DPR Endang Srikarti Handayani menilai reformasi agraria, khususnya sektor pertanian, semakin bagus.
Menurut dia, pemerintah sudah memberikan perhatian besar terhadap pengaturan agraria kepada para petani.
Endang menjelaskan, sektor pertanian bersama perkebunan dan kehutanan merupakan kelompok sektor kerja yang potensial dan penopang ekonomi di Indonesia.
Karena itu, sambung Endang, jangan sampai kelompok sektor itu menghadapi konflik agraria yang mengakibatkan tersendatnya penerimaan negara.
"Saya melihat fokus pemerintah Presiden Joko Widodo terhadap hal itu. Petani dan lahan sawahnya jangan sampai dipersulit persoalan agraria," ujar Endang, Selasa (6/11).
Dia menilai Kementerian Pertanian sudah cukup baik dan terarah melaksanakan arahan Presiden Joko Widodo.
Kementan dinilai memiliki sasaran kinerja guna mendukung pertambahan luas areal persawahan petani tanpa menghambat gerakan infrastruktur.
"Ekspor, kan, lagi digiatkan sekarang oleh Kementerian Pertanian. Di situ ada dukungan berarti kepada petani supaya punya lahan pertanian yang mendukung produksi komoditas," ucap Endang.
Anggota Komisi IV DPR Endang Srikarti Handayani menilai reformasi agraria, khususnya sektor pertanian, semakin bagus.
- Kisah Sukses Nasabah PNM Mekaar, Ekspor Olahan Sisik Ikan ke Berbagai Benua
- Kanwil Bea Cukai Banten Terbitkan Izin Fasilitas KITE untuk PT Polyplex Films Indonesia
- Ini Cara Bea Cukai Dorong UMKM Naik Kelas di Pasuruan, Tanjungpinang, dan Jambi
- Lebih dari 32.000 Pengunjung Ramaikan K-Expo Indonesia 2024
- Kanwil Bea Cukai Jatim II Dorong UMKM untuk Berkontribusi dalam Rantai Pasok Global
- Petani Sambut Penyederhanaan Distribusi Pupuk Subsidi Pemerintah