Genjot Penghematan, Defisit Bisa Ditekan
Senin, 03 Januari 2011 – 23:23 WIB

Genjot Penghematan, Defisit Bisa Ditekan
JAKARTA — Pemerintah mampu menekan angka defisit menjadi 0,6 persen di tahun 2010. Menteri Keuangan Agus Martowardojo mengungkapkan, turunnya defisit dari target awal 1,1 persen karena terjadi berbagai penghematan belanja negara.
"Ini bukan hanya murni dari penyerapan tapi karena penghematan belanja pada beberapa proyek. Harga yang semula ditawarkan bisa ditekan dengan harga rendah sehingga defisit bisa kita tekan hingga 0,6 persen,’’ kata Agus pada wartawan di Jakarta, Senin (3/1).
Baca Juga:
Hal senada juga diungkapkan Menteri koordinator bidang perekonomian Hatta Rajasa. Menurutnya, meski masih terjadi Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (Silpa) hampir Rp37 triliun, namun penyerapan anggaran sepanjang tahun 2010 menjadi yang terbaik selama 4 tahun terakhir.
"Inilah rekor realisasi belanja pemerintah bisa tembus hingga 93,6 persen. Meski inflasi memang diakui cukup tinggi, namun defisit kita jauh dari yang diperkirakan. Ini bukan hanya karena pendapatan belanja negara meningkat tapi juga karena penghematan belanja yang dilakukan,’’ kata Hatta.
JAKARTA — Pemerintah mampu menekan angka defisit menjadi 0,6 persen di tahun 2010. Menteri Keuangan Agus Martowardojo mengungkapkan, turunnya
BERITA TERKAIT
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi
- PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Sebagai Energi Alternatif Masa Depan
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- Masyarakat tak Perlu Ragu Bertransaksi Emas Secara Digital di Pegadaian
- Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 19 April 2025: Tetap Stabil di Rp 1,965 Juta Per Gram