Genjot Sektor Pariwisata, Lampung Siapkan 86 Kegiatan Menarik
Launching Calender Of Event Pariwisata Lampung 2020, jelas Edarwan, merupakan kegiatan yang memuat rangkaian kegiatanpariwisata yang dilaksanakan oleh Provinsi Lampung dan 15 kabupaten/kota dengan 86 kegiatan pariwisata yang akan dilaksanakan tahun 2020.
Sedangkan peluncuran layanan infomasi pariwisata merupakan wadah informasi pariwisata bagi wisatawan nusantara dan mancanegara.
Layanan ini akan menjawab kebutuhan wisatawan berupa informasi seperti destinasi wisata, akomodasi, rumah makan, tempat suvenir, hingga pola perjalanan wisata.
Lampung Great Sale, jelas Edarwan, merupakan kegiatan yang dilaksanakan selama dua kali dalam setahun yaitu dalam rangka memeriahkan ulang tahun Provinsi Lampung dan dalam rangkaian kegiatan Festival Krakatau.
"Kegiatan ini diikuti oleh industri pariwisata seperti hotel, restoran/rumah makan/cafe, pusat oleh-oleh, supermarket/mall, gerai busana, dan taman rekreasi," jelasnya.
Berbagai kegiatan ini diharapkan akan menarik wisatawan ke Provinsi Lampung, baik itu wisatawan nusantara maupun wisatawan mancanegara.
"Untuk itu, diharapkan adanya sinergi, kontribusi, dan kolaborasi dari berbagai pemangku kepentingan pariwisata dalam rangka mendukung kemajuan pariwisata di Provinsi Lampung," tambah Edarwan. (antara/jpnn)
Provinsi Lampung meluncurkan Kalender Pariwisata 2020, dengan menyiapkan 86 kegiatan wisata di 15 kabupaten dan kota daerah setempat.
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha
- Wisatawan Lokal Terseret Arus Saat Berenang di Pantai Lombok, 1 Orang Tewas, 3 Hilang
- Tiket Candi Borobudur Khusus Pelajar Memang Murah, tetapi Ada Syaratnya
- 3 Spot Wisata Tersembunyi di Kuta Mandalika yang Anti-Mainstream
- Mandi Setelah Melakukan 3 Kegiatan Ini, Akibatnya Fatal untuk Tubuh
- Erick Thohir Menerawang, Membuat Strategi, Jantung Baru Perekonomian Segera Lahir
- Asnadi Menghilang di Pantai Minajaya, Hingga Saat ini Belum Ditemukan