Genjot UMKM, LKPP Sediakan Aplikasi untuk Promosi Produk

jpnn.com, JAKARTA - Usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) terus menunjukkan pertumbuhan.
Karena itu, pemerintah berupaya menumbuhkan ekosistem UMKM yang sehat.
Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) mengundang para stakeholder di Jakarta Creative Hub, Thamrin, Selasa (18/7).
Deputi Bidang Pengembangan Strategi dan Kebijakan LKPP Robin Asad Suryo mengatakan, UMKM berkontribusi besar andil besar produk domestik bruto (PDB).
Menurut dia, UMKM merupakan salah satu penggerak perekonomian di Indonesia yang mampu bertahan terutama pascakrisis ekonomi.
Karena itu, untuk meningkatkan daya saing UMKM, LKPP memberikan pengetahuan lebih luas dengan memberi kesempatan dan peran para pebisnis dalam mengikuti pengadaan barang/jasa pemerintah.
Salah satu upaya adalah merilis aplikasi Vendor Directory.
Aplikasi tersebut dapat menjadi wadah bagi pelaku UMKM untuk memasarkan produk barang dan jasanya.
Usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) terus menunjukkan pertumbuhan.
- Keren! Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan
- Sukses Sebelum 30: Eks Pegawai Sukses Merintis Brand Lokal Kingman Bersama Shopee
- Bea Cukai Dorong Potensi Daerah ke Pasar Global dengan Gencar Sosialisasi Ekspor
- ASIPPINDO Dukung Perluasan Askses Pembiayaan Inklusif Bagi Pelaku UMKM
- Beri Asistensi UMKM Berorientasi Ekspor, Bea Cukai Cikarang Kunjungi Baragakai
- ICS Compute Luncurkan Secure Saver Edge, Solusi CDN Revolusioner