Genjot UMKM, LKPP Sediakan Aplikasi untuk Promosi Produk
jpnn.com, JAKARTA - Usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) terus menunjukkan pertumbuhan.
Karena itu, pemerintah berupaya menumbuhkan ekosistem UMKM yang sehat.
Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) mengundang para stakeholder di Jakarta Creative Hub, Thamrin, Selasa (18/7).
Deputi Bidang Pengembangan Strategi dan Kebijakan LKPP Robin Asad Suryo mengatakan, UMKM berkontribusi besar andil besar produk domestik bruto (PDB).
Menurut dia, UMKM merupakan salah satu penggerak perekonomian di Indonesia yang mampu bertahan terutama pascakrisis ekonomi.
Karena itu, untuk meningkatkan daya saing UMKM, LKPP memberikan pengetahuan lebih luas dengan memberi kesempatan dan peran para pebisnis dalam mengikuti pengadaan barang/jasa pemerintah.
Salah satu upaya adalah merilis aplikasi Vendor Directory.
Aplikasi tersebut dapat menjadi wadah bagi pelaku UMKM untuk memasarkan produk barang dan jasanya.
Usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) terus menunjukkan pertumbuhan.
- Gandeng JakPreneur, Ridwan Kamil Bantu UMKM Jakarta Tembus Pasar Digital
- Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng, Nana Sudjana: Upaya Tingkatkan Layanan UMKM
- Nana Sudjana Sebut Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng Upaya Tingkatkan Layanan UMKM
- Temui Uskup Agung Jakarta, Ridwan Kamil Diminta Urus Fakir Miskin & Lingkungan
- Lewat Berkriyasi 2024, BKI Berkomitmen Selalu Hadir Mendorong Pertumbuhan Ekonomi Berkelanjutan
- Hadirkan Layanan Makin Lengkap & Aman, SuperApp BYOND by BSI Siap Meluncur