Gerai Indonesia Jadi Primadona di Garderobe Autumn 2014

Peserta Indonesia, terdiri dari 3 perusahaan di bawah pembinaan Dinas Koperasi, Usaha Mikro dan Kecil Menengah (UMKM) dan Perdagangan Pemprov DKI Jakarta dan 1 perusahaan di bawah pembinaan Kementerian Perindustrian.
Produk-produk Indonesia yang ditampilkan dalam pameran, antara lain perhiasan dari batu alam, bros, asesoris etnik, batik tradisional, selendang sutra, tas, dompet, barang-barang yang terbuat dari kulit, baju dan kain etnik Indonesia. Keunikan dan kekhasan produk-produk Indonesia menjadi sorotan para pengunjung dan menambah kesemarakan Garderobe Autumn 2014. Produk-produk Indonesia yang ditampilkan pun ludes dibeli para pengunjung yang datang ke gerai Indonesia dalam pameran Garderobe.
Pada hari ketiga pameran Garderobe Autumn 2014, Djauhari Oratmangun, Dubes RI untuk Federasi Rusia dan Republik Belarus, turut meninjau berlangsungnya pameran dan disambut baik oleh pihak penyelenggara tuan rumah Garderobe, yaitu Reed Exhibitions.
Duta Besar RI untuk Rusia dan Republik Belarus menyampaikan ketertarikan Indonesia untuk secara berkelanjutan berpartisipasi dalam Pameran serupa dan akan mendorong partisipasi perusahaan Indonesia yang lebih luas, melihat antusiasme pengunjung yang sangat besar terhadap produk Indonesia.
Duta Besar juga menambahkan bahwa Indonesia saat ini terus berupaya mempromosikan industri ekonomi kreatif dan mendorong majunya produk - produk kecantikan yang berbasis ramuan tradisional Indonesia yang berpotensi untuk dapat diperkenalkan pada pasar Rusia.
Penyelenggaraan Pameran ini menurut Duta Besar juga dapat memacu tumbuhnya industri kecil dan menengah di Indonesia yang berdaya saing internasional, sehingga termotivasi untuk berpartisipasi dalam Pameran sejenis. (rmo/jpnn)
Gerai Indonesia menjadi salah satu favorit para pengunjung serta primadona dalam Garderobe Autumn 2014 yang berlangsung 22-25 Oktober 2014 di Crocus
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza
- Gempa Bumi M 5,8 Mengguncang Filipina Rabu Pagi
- Bertemu Presiden Prabowo, Wakil Perdana Menteri Rusia Minta Dipermudah Hal Ini
- Indonesia dan Yordania Menyepakati 4 Perjanjian, Pendidikan Hingga Pertanian
- Ceritakan Persahabatan Puluhan Tahun dengan Prabowo, Raja Yordania: Tak Terlupakan