Gerak Cepat Anindya Bakrie setelah Ditunjuk Jadi CdM Indonesia di Olimpiade Paris 2024

Gerak Cepat Anindya Bakrie setelah Ditunjuk Jadi CdM Indonesia di Olimpiade Paris 2024
Chef de Mission (CdM) Indonesia untuk Olimpiade Paris 2024, Anindya Bakrie. Foto: Dokumentasi NOC Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Anindya Bakrie diumumkan secara resmi NOC Indonesia sebagai Chef de Mission (CdM) untuk Olimpiade Paris 2024.

Pria kelahiran 10 November 1974 itu ditunjuk dengan melihat latar belakang keberhasilan mengurus cabang olahraga renang selama ini.

Kesuksesan selama dua periode memimpin cabang olahraga akuatik, kepemimpinan Anindya dinilai mumpuni untuk memimpin kontingen Merah Putih di Paris nantinya.

Ketua Umum NOC Indonesia, Raja Sapta Oktohari menilai bahwa penunjukkan Anindya 

“Melihat rekam jejak Anindya bukan orang baru di olahraga. Kami percaya bahwa tantangan yang ada di Paris itu tidak mudah.” 

“Kami membutuhkan orang dengan kualitas yang dimiliki Anin," ucap pria yang akrab disapa Okto itu saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta.

Ditunjuk sebagai CdM Indonesia, Anindya ingin fokus pada penguatan mental atlet yang akan bertanding.

Dengan dukungan penuh, atlet diharapkan bisa fokus menatap ajang olahraga bergengsi antarnegara prestisius tersebut.

Anindya Bakrie diumumkan secara resmi NOC Indonesia sebagai Chef de Mission (CdM) untuk Olimpiade Paris 2024

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News