Gerakan Passeddingeng Ganjar Gelar Pelatihan Pembuatan Agar-Agar dari Rumput Laut di Bone

jpnn.com - BONE - Sukarelawan pendukung Ganjar Pranowo, Gerakan Passeddingeng Ganjar, terus menggelar kegiatan positif dan bermanfaat bagi masyarakat.
Gerakan Passeddingeng Ganjar memberdayakan masyarakat Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, menggelar pelatihan pengolahan rumput laut menjadi agar-agar.
Kegiatan itu digelar di rumah warga Desa Bulu-Bulu, Kecamatan Tonra, Kabupaten Bone, Sulsel, pada Selasa (18/7).
Koordinator Daerah Gerakan Passeddingeng Masyarakat Bone Ruslandi mengatakan pihaknya sengaja menggelar pelatihan ini.
Sebab, mereka melihat potensi besar masyarakat Desa Bulu-Bulu, Bone, Sulsel, yang merupakan penghasil dan pembudi daya rumput laut.
"Kami menggelar pelatihan ini karena masyarakat di sini adalah komunitas pembudi daya rumput laut," ucapnya dalam keterangan tertulisnya.
Menurut Ruslandi, dengan adanya pelatihan ini, masyarakat desa setempat tidak hanya menjual hasil mentah rumput laut.
Namun, lanjut dia, masyarakat bisa mengolahnya menjadi berbagai macam makanan yang bermanfaat sekaligus menyehatkan seperti agar-agar.
Gerakan Passeddingeng Ganjar menggelar pelatihan pembuatan agar-agar dari rumput laut di Bone, Sulawesi Selatan.
- Gosip N.d.a.s
- KPU: Luthfi-Yasin Resmi Pimpin Jateng, Langsung Dilantik Presiden
- Apresiasi Instruksi Presiden soal Penjualan LPG 3 Kg, Putri Zulhas: Perketat Pengawasan
- Soal Industri Kretek Nasional, PB HMI Minta Presiden Beri Arahan Lembaga Terkait
- Pak Presiden, Selamatkan ASN Dikti dari Menteri Pemarah, Main Tampar, Tukang Pecat
- Megawati Anggap Ganjar Sudah Benar Bersikap Tolak Kedatangan Israel ke Indonesia