Gerasi Agus-Sylvi Alihkan Dukungan kepada Ahok-Djarot

Gerasi Agus-Sylvi Alihkan Dukungan kepada Ahok-Djarot
Gerakan ?Relawan Agus-Sylvi (GERASI) alihkan dukungan ke pasangan Ahok-Djarot di Pilkada DKI putara kedua. Foto. dokumen JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan yang diberikan Gerakan ‎Relawan Agus-Sylvi (GERASI).

Deklarasi dukungan itu disampaikan di Jalan Talang, Proklamasi, Jakarta, Senin (13/3).

Pria yang karib disapa Ahok itu memberikan tugas kepada para relawan yang mendukungnya dan Djarot Saiful Hidayat pada Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta 2017 putaran kedua. Dia meminta, para relawan bisa memerhatikan lingkungan tempat tinggal.

"Saya ingin relawan harus menjadi pemerhati sekelilingnya, keluarganya, dan tetangganya," kata Ahok.

Bukan tanpa alasan Ahok meminta para relawan untuk memerhatikan ‎lingkungan tempat tinggal. Permintaan itu dia sampaikan supaya bisa tahu warga yang mengalami kesulitan.

"Yang belum dapat KJP (Kartu Jakarta Pintar), anak-anak sakit, ada warga yang butuh kursi roda, dan warga mengalami ijazah nyangkut harus dilaporkan," ucap Ahok.

Hendra Surachmat selaku Ketua GERASI mengatakan, dukungan kepada Ahok-Djarot diberikan, karena Jakarta sebagai ibu kota Indonesia perlu dipimpin gubernur dan wakil gubernur yang tegas, profesional, transparan, bersih, terbukti kerja nyata, mampu membangun Jakarta, dan menciptakan kesejahteraan bagi warga.

Selain itu, Hendra menambahkan, GERASI juga mencari pemimpin Jakarta yang memiliki program pro terhadap rakyat dan konsisten dalam pemberantasan korupsi.

Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan yang diberikan Gerakan ‎Relawan Agus-Sylvi (GERASI).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News