Gerbong Pecinta Sandi Beri 3 Pelatihan UMKM di Tanah Datar

jpnn.com, JAKARTA - Pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Tanah Datar, Sumatera Barat mendapat pelatihan kewirausahaan dari relawan Gerbong Pecinta Sandi (GPS).
Pelatihan ditujukan untuk menambah wawasan dan memotivasi pemilik usaha rumahan di daerah agar naik kelas.
Ketua Gerbong Pecinta Sandi Sumbar Indra Dodi menjelaskan pelatihan ini merupakan program tokoh nasional Sandiaga Uno dalam memajukan perekonomian Indonesia.
Lewat pelatihan dan pembinaan secara berkelanjutan ini diharapkan para pelaku UMKM bisa naik kelas dan meningkatkan penjualannya.
“Lewat pelatihan ini kami berharap bisa menambah income para pelaku UMKM. Sehingga nantinya akan berujung pada kemajuan ekonomi Indonesia,” kata Indra Dodi, di Kantor Walinagari Rambatan, Tanah Datar, Sumbar, Rabu (24/8).
Adapun para peserta pelatihan kali ini diberikan tiga materi, meliputi tata cara perizinan atau izin usaha, sertifikasi halal, serta foto produk untuk promosi di sosial media.
Pelatihan yang diikuti oleh ratusan peserta ini mendapat antusias yang tinggi.
Salah satu peserta, Yanti mengucapkan terima kasih atas pelatihan yang diberikan sekaligus memberi dukungan untuk Sandiaga maju menjadi Presiden 2024.
Lewat pelatihan dan pembinaan secara berkelanjutan ini diharapkan para pelaku UMKM bisa naik kelas dan meningkatkan penjualannya.
- Peruri Salurkan Paket Sembako Ramadan, Dukung UMKM Binaan
- 2 UMKM Binaan Bea Cukai Pontianak Sukses Ekspor Perdana ke India dan Maladewa
- Beri Efek Jera, Bea Cukai Kualanamu Musnahkan Ribuan Barang Ilegal Senilai Rp 127,8 Juta
- Jurus Moladin Bantu UMKM Tetap Tumbuh Seusai Lebaran
- Aplikasi Kasir Online Kantong UMKM Dorong Pelaku Usaha Bandung Melek Teknologi
- UMKM Asal Malang Sukses Ekspor Perdana 500 Pot Gerabah ke Jepang