Gerebek Rumah Bandar Narkoba, Personel Satres Narkoba OKU Selatan Kena Tusuk Pelaku
jpnn.com, OGAN KOMERING ULU SELATAN - Seorang polisi menjadi korban penusukan saat menggerebek rumah terduga bandar narkoba di Desa Siring Agung, Kecamatan Kisam Tinggi Kabupaten OKU Selatan.
Akibatnya, korban bernama Teddy Diandora mengalami luka tusuk di perut, tangan, kaki, dan harus dilarikan ke rumah sakit guna mendapatkan perawatan tim medis.
Kasi Humas Iptu Ibnu Holdon membenarkan informasi peristiwa penusukan yang dialami oleh personel Satres Narkoba Polres OKU Selatan tersebut.
"Korban saat ini sudah mendapatkan penanganan dari tim medis serta dilakukan perawatan intensif di rumah sakit, dan alhamdullilah korban sudah melewati masa-masa kritisnya," ungkap Ibnu, Senin (21/8).
Ibnu mengatakan bahwa kejadian bermula saat petugas Satres Narkoba Polres OKU Selatan menerima laporan dari masyarakat terkait maraknya peredaran narkoba jenis ganja di wilayah tersebut.
Seusai mendapatkan informasi tersebut, pada Jumat (4/8) sekitar pukul 19.07 WIB, anggota melakukan penggerebekan di rumah tersangka Markis yang diduga menyimpan barang haram.
"Kondisi rumah pelaku saat itu gelap gulita," ujar Ibnu.
Pada saat petugas melakukan penggerebekan di rumah, lalu tim berpencar untuk mencari pelaku, saat itu korban Teddy curiga tersangka bersembunyi di samping kandang ayam di belakang rumah.
Seorang polisi menjadi korban penusukan saat menggerebek rumah terduga bandar narkoba di Desa Siring Agung, Kecamatan Kisam Tinggi Kabupaten OKU Selatan.
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang
- 36 Orang di Sumsel Meninggal Akibat DBD, Waspada!
- Ada Jalan Amblas, Lalu Lintas OKU Timur - OKU Selatan Lumpuh Total
- Video Narapidana di OI Diduga Berpesta Narkoba di Sel Viral, Ini Kata Kadivpas
- Ganesha Operation Bekali Siswa Sumsel Menghadapi Seleksi Masuk Perguruan Tinggi yang Ketat
- Tangkap 28 Pelaku Tindak Pidana Narkotika, Polres Inhu Berkomitmen Selamatkan Generasi Muda